Rental Mobil Jogja harga murah termasuk bahan bakar & driver/sopir
Cave Tubing Goa Kali Suci

Cave Tubing Goa Kali Suci

Rafting di sungai dalam gua?, ini wajib bagi kalian yang suka tantangan. Terlebih lagi berada di dalam gua pasti akan membuat adrenalin anda terpacu untuk mengarungi wisata adventure bersama teman-teman

Salah satu obyek wisata jogja yang bisa Anda konsultasikan kepada penyedia paket tour Jogja adalah goa Kali Suci. Goa ini terletak di Jetis Wetan, Pacarejo, Semanu, Gunungkidul dan untuk menempuhnya dari area Jogja kota dibutuhkan waktu sekitar 1,5 jam. Jika Anda termasuk wisatawan dari luar daerah yang tidak ingin dipusingkan dengan masalah transportasihotel dan sebagaimanya, rencanakan keinginan liburan Anda dengan menghubungi agen wisata jogja yang menyediakan paket study tour Jogja atau paket liburan Jogja. Dengan demikian, Anda bisa langsung menikmati wisata cave tubing di goa Kali Suci dengan waktu yang termenej.

Keunikan Goa Kali Suci

Tempat wisata ini memiliki beberapa keunikan yang mungkin tidak bisa ditemukan di lokasi wisata lainnya, seperti:

  1. Dua jenis aliran sungai, yaitu sungai terbuka dan sungai tertutup yang memiliki pemandangan sekeliling yang berbeda.
  2. Untuk cave tubing di Kali Suci, Anda akan melihat stalaktit yang terus memancarkan air dan warnanya sebening kristal.
  3. Sepanjang perjalanan dari saat masuk hingga keluar gua, Anda akan melihat deretan bukit karst yang masih sangat asri dan memancarkan udara sejuk.
  4. Ketika duduk diatas ban, Anda juga bisa menyaksikan ikan-ikan kecil berenang bebas dibawah kaki Anda.

Obyek wisata ini lebih aman dikunjungi saat musim kemarau, mengingat saat musim hujan debit air yang terlalu tinggi dan air yang keruh bisa mengganggu pemandangan didalam gua.

Fasilitas Cave Tubing Goa Kali Suci

Saat Anda mengunjungi Kali Suci untuk melakukan cave tubing, umumnya ada beberapa fasilitas yang bisa dinikmati, seperti:

  1. Safety equipment lengkap, mulai dari senter, ban untuk jelajah gua, pelampung, dan helm untuk melindungi kepala Anda.
  2. Photo session dengan crew yang menemani Anda selama telusur gua di salah satu mulut gua yang siluetnya sangat cantik saat pemotretan dilakukan sore hari.
  3. Area restoran dan penginapan yang letaknya tidak terlalu jauh dari obyek wisata Kali Suci.

Semoga dengan berbagai informasi diatas, Anda bisa menemukan penyedia jasa tour and travel Jogja yang mampu membantu Anda merasakan sensasi goa Kali Suci.

Leave a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *